Senin, 18 November 2013

SEPOTONG TENTANG KENJERAN

     Pantai Ria Kenjeran beserta Kenpark mulai berbenah. Berbagai macam pembangunan infrastruktur mulai berjalan. Berbagai macam fasilitas hiburan keluarga hingga fasilitas pelayanan publik lainnya mulai nampak di sudut-sudut tertentu. Kebersihan dan cahaya lampu-lampu mulai terlihat menerangi kawasan yang dulunya sempat menjadi kawasan yang dianggap penuh hal-hal negatif. Mulai dari tindak kejahatan hingga lokasi untuk mesum pasangan muda-mudi. Namun sedikit demi sedikit Image itu telah berubah.
     Ketika pagi menjelang, banyak hal yang bisa kita jumpai disini. Mulai dari pola kehidupan warga sekitar pesisir hingga berbagai souvenir pantai. 




     Yang paling membuat saya merubah paradigma saya tentang kawasan tersebut adalah, aktifitas masyarakat yang memberi saya wawasan yang baru dan berbagai macam tempat-tempat di setiap sudut yang cukup membuat saya merasa mulai bangga dengan keberadaan kawasan ini. Sedikit saya abadikan beberapa sudut Kenpark yang mulai berbenah...






     Memang belum sepenuhnya dibenahi namun saya apresiasi antara tampilan Kenpark masa kini dengan Kenpark beberapa waktu yang lalu. Melalui Dji Sam Soe Potret Mahakarya Indonesia, saya ingin mengekspos kawasan ini bisa menjadi salah satu wisata bergengsi untuk Jawa Timur hingga Nasional. 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar